separate
  • GERAKAN PRAMUKA
  • RACANA RADEN INTAN - PUTERI SILAMAYA GUGUSDEPAN BANDAR LAMPUNG 11 - 033 GUGUSDEPAN BANDAR LAMPUNG 11 - 034 UNIVERSITAS LAMPUNG
    logo

    Bhakti Pramuka Unila 2013

    (Unila) : Gugus Depan BL. 11.033-11.034 Racana Raden Intan-Puteri Silamaya Universitas Lampung (Unila) mengadakan kegiatan Bakti Pramuka Unila (BPRU) tahun 2013 dengan Tema “Berbakti untuk Negeri Mengabdi untuk NKRI”, moto kegiatan “Ikhlas Bhakti Bina Bangsa Berbudi Bawa Laksana”. Kegiatan ini merupakan rangkaian Program Kerja UKM Pramuka Unila yang bertujuan untuk menambah wawasan dan potensi anggota pramuka dalam mengamalkan Trisatya dan Dasa Dharma Pramuka, Tri Bina Gerakan Pramuka serta Tri Darma Perguruan Tinggi. Hal itu dikarenakan Pramuka memiliki potensi yang sangat besar untuk membangun dan mengader generasi muda sebagai tonggak pembangunan bangsa.
    Pramuka sangat berperan aktif dalam membentuk karakter dan watak yang berkepribadian luhur dan mencetak generasi-generasi yang berkualitas. Kegiatan Bakti Pramuka Unila ini merupakan salah satu aplikasi pengaderan generasi muda yang peduli dan mengabdi kepada masyarakat melalui gerakan pramuka.
    Kegiatan Bakti Pramuka Unila (BPRU) tahun 2013 berlangsung selama 3 hari bertempat di Desa Sukadadi, kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran pada hari Kamis—Sabtu (9—11/5). Peserta Kegiatan ini meliputi pramuka penegak yang berpangkalan di SMA sederajat dan pramuka pandega se-Lampung yang berpangkalan di perguruan tinggi.
    Seluruh peserta yang berjumlah 11 sangga (81 orang) dan panitia pelaksana dari UKM Pramuka Unila bersama-sama dengan warga melaksanakan seluruh rangkaian kegiatan bakti. Kegiatan tersebut meliputi Giat Bakti Fisik di antaranya: Perbaikan Sarana Umum (Perbaikan Jalan Desa), Besih-Bersih Lingkungan dan Penghijauan Lingkungan. Giat Bakti Nonfisik di antaranya pengobatan gratis (Puskesmas Gedong Tataan), workshop bela negara (Korem 043/Gatam), penyuluhan KB (BKKBN), dan penyuluhan kesehatan lingkungan (Dinas Kesehatan Provinsi Lampung). Giat Nonbakti meliputi upacara pembukaan dan penutupan, acara nonton bareng warga, dan acara api unggun.
    Upacara pembukaan dilaksanakan Jumat (9/5), kuarsa 09.00 WIB, bertempat di Desa sukadadi, Kecamatan Gedong Tataan, Kabupaten Pesawaran. Kegiatan ini dibuka oleh Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Pesawaran dan dihadiri oleh beberapa tamu undangan yakni Utusan Korem 043/Gatam mewakili Danrem 043/Gatam, Polsek Gedong Tataan, aparat Desa, pengurus DKC Pesawaran, dan Pembina serta siswa sekolah dasar yang ada di Desa Sukadadi yakni SD N 2 Sukadadi dan SD N 3 Sukadadi.
    Kegiatan ini mendapat respon yang positif dari masyarakat setempat. Hal tersebut terbukti dengan keterlibatan masyarakat dalam pelaksanaan Kegiatan Bakti Pramuka Unila, baik Giat Bakti Fisik, Nonfisik, maupun Nonbakti.

    0 komentar:

    logo
    Copyright © 2015 UKM PRAMUKA UNIVERSITAS LAMPUNG.